Apel Nusantara bersatu kuatkan persatuan dan kesatuan Bangsa

sentral14.com, Kotabaru - Ketika rasa Nasionalisme Kebangsaan kita mulai luntur, di saat itu lah akan ada upaya-upaya memecah belah Bangsa.

Kita sadari, Negara kita Negara besar yang kaya Sumber Daya Alam yang selalu di intip orang. Kalau kita lengah, disitu orang masuk.

Acara ini mengikatkan kita kembali pentingnya rasa persatuan. Dulu, merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia karna kita bersatu. Para pejuang kemerdekaan hanya menitipkan kepada kita agar menjaga kemerdekaan dan mengisi kemerdekan ini dengan baik.

Hal itu di katakan Burhanuddin, Wakil Bupati Kotabaru usai mengikuti Apel besar Nusantara yang di pusatkan di halaman siring laut Kotabaru yang di ikuti ribuan peserta dari berbagai organisasi pemerintah pusat dan daerah, tokoh agama, masyarakat adat, organisasi sosial, mahasiswa, pelajar dll, Rabu (30/11/16).

Letkol Arh Samujio, Dandim 1004 Kotabaru kepada media ini mengemukakan, Apel Nusantara Bersatu yang kita gelar ini merupakan rangkaian kegiatan Nasional yang dilaksanakan seluruh Indonesia dari Ibu Kota Negara sampai di tingkat Kabupaten.

" Melihat situasi saat ini dan ada upaya memecah belah Kesatuan dan Persatuan Bangsa. Acara ini mengingatkan kita sebelum sumpah pemuda berjuang bersifat kedaerahan belum berhasil. Setelah sumpah pemuda, hanya dalam waktu 17 tahun kita berhasil mengusir penjajah. Itu lah esensinya, kita harus tetap bersatu," ungkapnya.

Samujio menambahkan, "kita sudah merdeka dan membangun, jangan sampai di pecah lagi oleh orang-orang yang ingin menguasai wilayah kita,"kembali  Ia mengingatkan.

Upaya memecah belah dimaksud seperti apa?

Mengutip pernyataan Panglima TNI, Samujio mengatakan, ada negara lain yang menghendaki sebagian wilayah kita (situasi di blok masela) dan penempatan pasukan asingbdi selatan Negara kita. Latihan bersama Five Power Defence  di Australia. Ada mereka? ini yang di khawatirkan panglima TNI," pungkasnya.

Mengantisipasi hal-hal yang tidak diingikan, AKBP Suhasto, SIK., MH, Kapolres Kotabaru juga intens melakukan pertemuan, berkomunikasi dengan tokoh-tokoh Agama, tokoh adat dan semua unsur di Kotabaru.
(Red)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Apel Nusantara bersatu kuatkan persatuan dan kesatuan Bangsa"

Posting Komentar