Bupati resmikan TK Paud pasar limbur, Rusdiammah: sekolah disini gratis!











Kotabaru, Kalsel -
Bupati Kotabaru, H. Sayed Jafar meresmikan TK PAUD TERPADU AL QAROMAH, di halaman Pasar Limbur Raya,  Selasa, (11/07/17)

Selain Bupati, Wakil Bupati, Burhanuddin, Ketua TP.PKK yang juga sebagai Bunda Paud, Hj. Fatma Idiana Sayed Jafar, Forkopimda, Kapolsek Pulau Laut Utara, IPTU H. Gatot EW, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dan para guru Paud juga nampak hadir di acara tersebut.

Dalam pidatonya, H. Sayed Jafar menyampaikan, pendidikan anak usia dini merupakan investasi sumber daya manusia yang sangat penting. Oleh sebab itu ia berharap agar gedung TK PAUD AL QAROMAH ini dapat di manfaatkan dan dipelihara dengan baik.

"Masyarakat kotabaru khususnya yang beraktifitas di sekitar limbur raya yang memiliki anak usia dini agar dapat memampaatkan keberadaan TK PAUD AL QAROMAH dengan sebaik-baiknya agar kebutuhan pendidikan bagi anak usia dini bisa terpenuhi,"harapnya.


Hj. Fatma Idiana Sayed Jafar mengatakan,
Program TK PAUD AL QAROMAH merupakan salah satu program TP.PKK tahun 2017.

"Tujuannya untuk memberikan pelayanan pendidikan usia dini bagi masyarakat yang memiliki rutinitas di sekitar limbur raya.
Serta diharapkan peningkatan pendidikan bagi anak usia dini menjadi lebih baik,"ujarnya.

Ditambahkannnya, program ini merupakan hasil kerja keras TP.PKK kabupaten kotabaru ke kota surabaya tahun 2016, yang mana TK PAUD sangat dipentingkan.

"Dari awal sasaran kita untuk para pedagang menengah kebawah khususnya yang ada di sekitar limbur raya kotabaru,"ucapnya.

Lebih jauh dia memaparkan,
jumlah layanan TK PAUD TERPADU ini ada tiga yaitu;
1.taman kanak kanak
2.pendidikan al quran
3.penitipan anak

Dan jumlah guru yang mengajar ada  6 orang, siswanya ada 36 siswa, dan 5 orang siswa penitipan anak.

Dikesempatan yang ini ia mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah membantu program ini diantaranya;
Bank BRI sebesar Rp. 500 ribu,
Bank KALSEL sebesar Rp. 10 juta, Bupati Kotabaru Rp. 10 juta, Siti Mariani Burhanuddin Rp 2 juta,  PDAM Rp 2 juta, PT. SJA GRUP Rp 10 juta, dan PT. PELINDO membantu MCK,"sebutnya.

Rusdiammah, kepala TK PAUD AL QAROMAH menambahkan,
TK PAUD AL QAROMAH dibangun dari bantuan bantuan perusahaan mengunakan program CSR dengan kami mengirim sekitar 20 proposal yang dibina ketua PKK.

"Siswa yang sekolah disini gratis tanpa harus membayar SPP karena guru yang ngajar sudah Insenda,"pungkasnya.
(Heriansyah)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bupati resmikan TK Paud pasar limbur, Rusdiammah: sekolah disini gratis!"

Posting Komentar