Kades Sidomulyo 'bantu' anak PAUD/TK pakai dana desa












Kotabaru, Kalsel -
Program bidang pemberdayaan masyarakat yaitu kegiatan peningkatan pelayanan sosial dasar pendidikan di aplikasikan Kepala Desa Sidomulyo dalam bentuk pemberian hadiah secara langsung kepada anak-anak sekolah.

25 orang siswa-siswi yang mendapatkan bantuan itu terdiri dari PAUD/TK 10 orang dan siswa SD 15 orang.

Hadiah yang di terima siswa-siswi antara lain; sepatu, tas, buku, pulpen, pensil, dan uang tunai Rp 500 ribu.

Acara penyerahan bantuan ini dilaksanakan di Desa Sidomulyo Jalan Poros Kalsel-Kaltim, Km 305, Kecamatan Kelumpang Hulu.

Kepala Desa Sidomulyo, Karyono mengatakan, program ini mengacu pada warga yang tidak mampu dari segi pakaian, sepatu, dan keperluan lainnya. Jadi, kita upayakan jangan sampai ada anak didik pakaiannya tidak pantas dan ke sekolah pakai sendal.
"Kita ajukan lah ke dana desa dan Alhamdulillah di setujui kemudian dana tersebut kita salurkan apa adanya tanpa adanya potongan. Semoga kedepannya anak kesekolah bisa rapi dan maju,"ungkapnya.


Demikian pula Babinkamtibmas Polsek Kelumpang Hulu, Bripka Ahmad Sumantri mengungkapkan,"mudah - mudahan anak-anak didik nantinya bisa lebih berprestasi. Menjadi generasi yang handal dan menjadi generasi penerus Bangsa yang baik."
(Syamsir Alam)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kades Sidomulyo 'bantu' anak PAUD/TK pakai dana desa"

Posting Komentar