Terkait Hasil Pertanian, Budi Antara Dukung usulan Kades Kulipak

Kotabaru, Kalsel-
"Coba jangan beli beras sulawesi, belilah beras kita disini."

Foto: Ilustrasi

Hal itu di ungkapkan Jali Rahman, Kepala Desa Kulipak, Kecamatan Pulau Laut Timur, Jumat.

Jali mengatakan, subsidi pupuk dan obat-obatan untuk bercocok tanam dari pemerintah itu sangat baik.

Namun, kata Dia, petani desa kulipak juga mempunyai kendala dalam menjalankan usaha taninya yaitu sulitnya menjual hasil (panen) pertanian.

"Seluruh warga masyarakat pulau laut timur di suruh bercocok tanam dua kali dalam setahun. Memang bagus maksudnya. Lalu di berilah pupuk, diberi obat-obatan artinya diberi kemudahan untuk bertani. Tapi begitu sudah panen, hasilnya itu kemana menjualnya?".

Maksud Jali, selain subsidi pupuk dan obat-obatan ada juga subsidi untuk membeli hasil pertanian.

Dilanjutkannya, contoh kabupaten lain, setelah panen. Padi digiling. Dibersihkan, dan sudah ada pembelinya. Kalau di Kotabaru ada pembeli tapi harganya tidak sesuai.

Jali berharap agar kiranya pemerintah merespon/menanggapi hasil panen (padi) petani agar membeli sekaligus dengan harga tinggi.

Ditemui, H. Budi Antara, Kadis Tanaman Pangan, Holtikultura dan Peternakan menanggapi positif keinginan Jali tersebut.
Usulan Kades Kulipak itu sangat di dukung dan akan dipenuhi.

"Usulan pa (jali) itu bagus, saya mendukung sekali," Katanya.

Budi berharap kepada para petani desa kulipak khususnya dan kotabaru pada umumnya agar membantunya memajukan sektor pertanian.
(Dodi)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Terkait Hasil Pertanian, Budi Antara Dukung usulan Kades Kulipak"

Posting Komentar