Jalan Ambrol Di Mantewe Belum Ditangani?



Tanah Bumbu, Kalsel -
Jalan ambrol di Desa Emil Baru, Kecamatan Mantewe nampak membahayakan pengguna jalan.

Pantauan di lokasi, Selasa (26/02/2019) belum ada menanganan atau peringatan tanda bahaya.

Helmy (30), warga yang sedang melintas mengaku sempat kaget karena tidak ada rambu-rambu atau peringatan dipasang di sekitar jalan ambrol tersebut.

Selain itu, katanya, ada juga beberapa jalan yang longsor memakan sebagian ruas jalan yang juga membahayakan apabila berpapasan.

Ia berharap ada penanganan segera dari Pemerintah sebelum terjadi kecelakaan.

Sampai berita ini diturunkan, Instansi terkait belum bisa dikonfirmasi.

(Alam)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jalan Ambrol Di Mantewe Belum Ditangani?"

Posting Komentar