DPRD Bahas Masalah Listrik Pulau Sebuku. PLN Janji, Mulai Minggu Depan Perbaiki Layanan

Kotabaru, Kalsel –
DPRD Kotabaru menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP), membahas belum maksimalnya pelayanan PLN di Pulau Sebuku. Senin (04/03/2019) tadi.


Hj. Alfisah, Ketua DPRD memimpin RDP ini, didampingi Muhammad Arif serta dihadiri sejumlah anggota DPRD.

Muspika Pulau Sebuku, Seluruh Kepala Desa, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat Pulau Sebuku, Manajer PLN Kotabaru, dan pihak vendor PLTD Pulau Sebuku hadir.

Dalam RDP ini terungkap, Listrik di Pulau Sebuku hanya menyala 12 jam, itupun sering nyala padam.

Permasalah yang sering dan sudah lama terjadi yaitu terkait gangguan jaringan listrik. Pohon mengganggu (kabel) jaringan listrik.
Masalah terbaru karena keterlambatan suplai BBM akibatnya listrik padam beberapa hari di Pulau Sebuku.

“Kami siap memperbaiki pelayanan; terutama terkait BBM dan pembenahan jaringan dimulai minggu depan, melaksanakan pemeliharaan, diharapkan warga Pulau Sebuku Mendukung,”kata Sudarto, Manajer PLN Kotabaru.

(IHa)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "DPRD Bahas Masalah Listrik Pulau Sebuku. PLN Janji, Mulai Minggu Depan Perbaiki Layanan"

Posting Komentar