DPRD: Anggaran Terkait Pemberdayaan Masyarakat Hendaknya Diprioritaskan
Anggaran-anggaran yang sudah tercantum dalam APBD tahun anggaran (TA) 2020 terutama anggaran yang terkait dengan pemberdayaan masyarakat, hendaknya lebih diprioritaskan untuk digulirkan kepada masyarakat, sehingga dapat membangkitkan roda perekonomian masyarakat yang saat ini terlihat lesu.
Bagi SKPD yang melaksanakan kegiataan pendataan dan validasi data yang terkait dengan basis data terpadu (BDT), hendaknya benar-benar bekerja secara optimal pada semua tingkatan, sehingga diharapan akurasi dan validasi datanya bisa
dipertanggungjawabkan, dan pada akhirnya bantuan-bantuan sosial yang digulirkan oleh pemerintah daerah dan pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial, betul-betul dapat dinikmati oleh masyarakat yang berhak untuk mendapatakannya.
Selain itu bagi masyarakat yang tidak mampu dan berhak untuk mendapatkan bantuan sosial, karena tidak valid dan akuratnya pendataan di lapangan sehingga tidak termasuk dalam basis data terpadu, hendaknya ada kebijakan dari pemerintah untuk mengakomodir sebagai solusi untuk meringankan beban masyarakat yang tidak mampu tersebut.
Demikian disampaikan Wakil Ketua DPRD Muhammad Arif, mewakili DPRD, menyampaikan di hadapan Bupati H Sayed Jafar beserta jajarannya dalam satu kesempatan pada rapat paripurna DPRD.
(IHa)
0 Response to "DPRD: Anggaran Terkait Pemberdayaan Masyarakat Hendaknya Diprioritaskan"
Posting Komentar