Camat Samsir Lepas Pawai Taaruf MTQ Kecamatan Kuranji
sentral14.id Tanah Bumbu, Kalsel -
Bertempat di Desa Giri Mulya, Jumat (14/02/2020), Camat Kuranji Samsir melepas peserta pawai taaruf Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-XIV tingkat Kecamatan Kuranji.
Pawai taaruf diikuti 7 kafilah dari; Desa Karang Intan, Desa Waringin Tunggal, Desa Ringkit, Desa Giri Mulya, Desa Kuranji, Desa Indraloka Jaya, dan Desa Mustika. Seluruhnya berjumlah 596 orang.
MTQ akan dilaksanakan selama 4 hari dari tanggal 14 s.d 17 Februari 2020.
Bupati H. Sudian Noor dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Samsir,
mengatakan pawai taaruf ini merupakan rangkaian acara dimulainya pelaksanaan MTQ Tingkat Kecamatan Kuranji.
"Pawai taaruf sendiri dimaksudkan untuk menyemarakan pelaksanaan MTQ sekaligus syiar Islam dan meningkatkan silaturahmi antar peserta MTQ,” ujarnya.
Mengakhiri sambutan, Bupati berharap, melalui pelaksanaan pawai ta’aruf ini hendaknya dijadikan momentum untuk menyemangati dan membumikan Al Quran di bumi Bersujud.
Acara ini dihadiri; kapolsek, danramil, KUA, kades se-Kecamatan Kuranji, Ketua TP PKK Kecamatan Kuranji, Ketua TP PKK Desa, kafilah perwakilan desa, pihak perusahaan, PSHT, pramuka, dan majelis taklim.
(MC/Alam)
0 Response to "Camat Samsir Lepas Pawai Taaruf MTQ Kecamatan Kuranji"
Posting Komentar