1 PDP di Karang Rejo, Keluarganya Langsung di-Rapid Test

Istimewa.

Dinas Kesehatan Tanah Bumbu bersama Forkopimcam Karang Bintang me-rapid test 4 warga Desa Karang Rejo yang terindikasi kontak langsung dengan pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19, Minggu (05/4/2020).

Sesuai data Posko Tanah Bumbu, di Desa Karang Rejo sudah ada 1 orang (laki-laki) berstatus PDP Covid-19 dan sudah dibawa ke RS rujukan Covid-19.

Infonya, PDP itu mempuyai riwayat pernah mengikuti kegiatan di Gowa, Sulsel Maret tadi.

Kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu H. Setia Budi mengatakan, pemeriksaan rapid test terhadap keluarganya PDP ini merupakan langkah antisipasi penyebaran Covid-19.

"6 orang dokter dengan APD lengkap diturunkan melakukan rapid test,"kata Budi.

Selain itu, lanjut Budi, dilakukan penyemprotan disinfektan menggunakan armada truk Satpol PP dan Pemadam Kebakaran di Desa Karang Rejo dan sekitarnya, yaitu, Desa Empat dan Desa Lima,  Karang Bintang.

(Alam /Ril)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "1 PDP di Karang Rejo, Keluarganya Langsung di-Rapid Test"

Posting Komentar