Warga: Masa Jalan Hilir Baik, Jalan SMPN5 Rusak? Maulid: Kami Survei Dulu


Jalan SMPN 5, RT 03, Baharu Selatan, Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru dalam kondisi rusak. 

NN, warga setempat,  Selasa (20/10/202), warga setempat, mengatakan jalan ini pernah diperbaiki.

"Tapi itu sudah lama dan itu pun cuma ditambal aspal untuk yang berlubangnya saja. Jalan (rusak) ini rawan sekali karena banyak yang berlubang dan warga sering juga ada yang jatuh," ujarnya.

NN bersama warga lainnya mengaku pernah menyemen jalan yang berlubang itu. "Karena saya kesian melihat orang pernah jatuh saat mau masuk ke jalan SMPN5 ini, kemudian tidak lama hancur lagi semennya karena pernah dilintasi truk saat masuk ke sini," katanya.

NN berharap jalan itu segera diperbaiki.

"Yang penting asal tidak berlubang lagi dan warga yang masuk jalan ke sini bisa mudah melintasinya," ucapnya.

"Masa di Hilir jalannya baik, di sini (SMPN5) tidak baik?" cetus warga lainnya.

Dikonfirmasi Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kotabaru, HM Maulidiansyah, mengatakan dulu sekitar dua tahun lalu jalan SMPN5 pernah dilakukan pemeliharaan.

"Nanti kami akan survei dulu ke lokasi tersebut.  Mudah-mudahan Kalau nanti biayanya tidak besar, kita bisa lakukan dengn anggaran pemeliharaan," katanya. 

(Rahman/IHa)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Warga: Masa Jalan Hilir Baik, Jalan SMPN5 Rusak? Maulid: Kami Survei Dulu"

Posting Komentar