Ketua DPRD Kotabaru Divaksin; (saya) Tidak Merasakan Apa-apa...
Ketua DPRD Korabaru Syairi Mukhlis (membelakangi kamera) saat pemeriksaan sebelum Di-vaksin Sinovac Covid-19.
Syairi mengayakan, dirinya tidak merasakan apa-apa setelah disuntik vaksin Covid-19.
"Tadi memang disampaikan oleh dokter setelah divaksin, ada gejala yang akan muncul, yang pertama sedikit pusing atau ada yang goyang-goyang dan pegal-pegal. Alhamdulillah saya tidak merasakan itu sampai detik ini," ujar Syairi.
Anggota DPRD Kotabaru dua priode ini pun mengimbau masyarakat agar jangan mudah terprovokasi dengan isu-isu yang sudah beredar.
Ia menegaskan bahwa vaksin Sinovac aman dan halal.
"Dan juga bisa melindungi diri kita dan negeri Indonesia. Aamiin," tutupnya.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kotabaru Hj Ernawati mengatakan pencanangan vaksinasi Covid-19 dilaksanakan serentak pada tanggal 2 dan 16 Februari 2021.
"Vaksinasi (divaksin duluan) pejabat, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan organisasi kepemudaan yang ada di Pulau Laut," kata Hj. Erna.
Vaksinasi, kata Hj. Erna, dilaksanakan bertahap (empat tahap), pertama tenaga kesehatan, kedua TNI-POLRI dan pelayanan publik, tahap ketiga masyarakat yang rentan terhadap virus corona, dan lainnya.
"Hari ini, role model dikerjakan di wilayah Puskesmas Sebatung, Dirgahayu, Serongga, Lontar, Pudi, Tanjung Samalantakan, Geronggang. Ada 10 puskesmas dari 28 puskesmas kita sederhanakan," terang Hj Erna.
(Dody)
0 Response to "Ketua DPRD Kotabaru Divaksin; (saya) Tidak Merasakan Apa-apa..."
Posting Komentar