15 Desa di Tanbu Persiapan Pemekaran


Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Tanah Bumbu Samsir melalui sekretarisnya Ichan Shirazi mengatakan, ada beberapa desa persiapan pemekaran jilid 2 yang memasuki rekomendasi tahapan layak atau tidaknya menjadi desa persiapan:

1. Desa Gunung Besar,  

2. Desa Sejahtera,

3. Desa Sungai Dua,

4. Desa Gunung Antasari,

5. Desa Bersujud,

6. Kelurahan Tungkaran Pangeran (Kecamatan Simpang Empat).

7. Desa Karang Bintang,

8. Desa Manunggal (Kecamatan Karang Bintang),

9. Desa Sukadamai 10....(mekar dua desa),

11. Desa Sarimulya (Kecamatan Mantewe),

12. Desa Kersik Putih (Kecamatan Batulicin),

13. Desa Batu Meranti (Kecamatan Sungai Loban)

14. Desa Giri Mulya (Kecamatan Kuranji),

15. Desa Sepakat,

Di mana tahapan yang sudah dilakukan verifikasi secara administrasi  dan verifikasi teknis berupa peninjauan lapangan.

Tahapan selanjutnya akan melakukan rapat tim dalam rangka menyatakan layak atau tidaknya desa itu dilakukan pemekaran.

Apabila tim merekomendasi layak, maka  akan menyusul peraturan Bupati tentang Pembentukan Desa Persiapan.

"Seperti jilad pertama kemarin, apabila Perbup sudah ditetapkan, tim akan menyampaikan ke gubernur untuk mendapatkan kode register desa persiapan.Dalam hal gubernur menyatakan layak, akan mengeluarkan kode desa persiapan, selanjutnya itu menjadi dasar Bupati untuk menunjuk pejabat sementara desa persiapan," jelasnya.

(Alam)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "15 Desa di Tanbu Persiapan Pemekaran"

Posting Komentar