Arifando: BPJS Ketenagakerjaan Akan Terus Sosialisasi ke Desa-desa


Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Kotabaru, Arifando Syahputra, mengungkap masih banyak pekerja informal atau nelayan yang belum terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Dari sekitar 55 ribuan pekerja formal dan informal, hanya 3.000 nelayan yang baru terdaftar. 

"Jadi, pekerja (Jumlah) pekerja informal dan formal sekitar lima puluh lima ribuan. Kalo seperti pekerja formal seperti Nelayan baru tiga ribu yang terdaftar," kata Arifando usai melakukan sosialisasi di Desa Labuan Mas, Kecamatan Pulau Laut Selatan, Minggu (27/03/2022).

Arif mengatakan, pihaknya akan terus melakukan sosialiasi (program) BPJS Ketenagakerjaan dengan cara door to door secara masif ke desa-desa. "Saya harapkan masyarakat sadar akan BPJS Ketenagakerjaan. Itu kebutuhan pokok, kalo kebutuhan pokok berarti wajib dipenuhi," ujarnya.

Pria kelahiran Padang, Sumatra Barat, ini juga berharap agar pemerintah daerah dapat mengeluarkan surat edaran wajib BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja informal. Menurutnya, hal tersebut adalah upaya Pemerintah untuk melindungi masyarakat.

"Apalagi pekerja informal kalo bisa diwajibkan lah Perda-nya. Kan untuk melindungi warga juga," tutup Arif.

(Dodi)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Arifando: BPJS Ketenagakerjaan Akan Terus Sosialisasi ke Desa-desa"

Posting Komentar