Roby: Sukses SMAN1 Pamukan Utara


(Foto: Istimewa) Anggota DPRD Kotabaru, Rabbiansyah atau Roby (nomo dua) saat menghadiri acara di SMAN1 Pamukan Utara.

"Sekolah kami memamg di kampung, tetapi bukan kampungan."

"Slogan di atas menghasilkan sebuah bukti atau ungkapan semengat pantang menyerah untuk terus berupaya mengukir prestasi dari sekolah tersebut," kata Anggota DPRD Kotabaru Rabbiansyah atau Roby dalam rulisnya yang diterima media ini, Senin (29/03/2022), malam.

Baru-baru ini Roby mengaku memenuhi undangan SMAN1 Pamukan Utara acara projeck pelajar pancasila expo hasil kerajinan rotan, bambu, dan pelestarian pohon endemi Kalimantan.

"Patut kita berbangga dan memberikan ucapan terima kasih kepada kepala sekolah, dewan guru, komite sekolah, orang tua murid serta murid SMAN1 Pamukan Utara yang sudah bekerja keras sehingga SMAN1 Pamukan Utara menjadi salah satu yang lulus dalam program sekolah penggerak," ungkap Roby.

Masih dalam rilisnya, di Kalimantan Selatan ada 127 SMA, hanya 7 yang lolos sebagai sekolah penggerak.

"4 dari Kabupaten Kotabaru; SMAN1 Pamukan Utara salah satuya seperti kita sampaikan di atas, ini prestasi luar biasa yang ditorehkan pihak sekolah, sehingga pada hari Sabtu, 26 Maret 2022 diadakan expo hasil karya anak-anak SMAN1 Pamukan Utara, mulai dari kerajinan tangan, ayaman rotan, ayaman bambu, bahan bekas kayu, plastik yang diolah untuk prabot rumah tangga dan hiasan," paparnya.

Dilanjutkan Roby, produk olahan dan masakan juga dibuat anak-anak dan dihadirkan serta djual dalam expo tersebut yang ke semuanya produk olahan itu dibeli oleh tamu undangan, orang tua murid, dan dalam hitungan jam ludes habis terjual terutama produk-produk ayaman seperti bakul, tas, sapu, pemukul kasur yang dijemur serta puluhan olahan lainya, penampilan lainya ada paduan suara, tarian-tarian nusantara, yang bertemakan suku dan adat budaya yang ada di sekolah seperti adat dayak, paser, banjar, bugis, jawa, bali serta lain sebagainya turut meramaikan kegiatan expo.

Selain itu, ditampilkan pula atraksi pancak silat yang diselingi atraksi anak-anak berjalan di atas beling, memukul batako sampai pecah baik dangan tangan dan kepala, juga bagian-bagian dalam rangkaian kegiatan expo tersebut.

Selain Roby, Danramil Pamukan Utara beserta anggota, kepala Desa Bakau, pengawas sekolah TK dan SD, kepala sekolah SD Bakau, komite sekolah, serta orang tua murid, juga hadir di acara ini.

"Sukses selalu SMAN1 Pamukan Utara (Bakau), top slogannya," pungkas Roby.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Roby: Sukses SMAN1 Pamukan Utara"

Posting Komentar