Puncak Perayaan Harjad ke-73 Kotabaru Dihibur Babang Tamvan
![]() |
(Foto: Diskominfo) |
Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar bersama Wakil Bupati Andi Rudi Latif, Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Syairi Mukhlis membuka acara puncak perayaan Hari Jadi Kabupaten Kotabaru ke-73 tahun 2023 yang ditandai dengan beberapa pertunjukan yang sangat menakjubkan dan tidak ketinggalan setiap perayaan puncak hari jadi selalu diisi dengan tarian kolosal yang dibawakan Sanggar Pusaka Saijaan binaan Hj. Fatma Idiana Sayed Jafar yang membuat seluruh masyarakat dan tamu undangan yang hadir di Siring Laut Kotabaru terkagum-kagum dan sangat terhibur.
Acara dihibur Kangen Band dengan vokalisnya utamanya Andika Mahesa atau Babang Tamvan.
Bupati dalam sambutannya mengungkapkan, untuk terus bergerak melakukan perubahan pembangunan daerah serta membangun ekonomi yang kuat.
"Baik melalui sektor pariwisata agrobisnis, pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan dan sektor unggulan lainnya. Karena itu kita harus selalu bergerak melangkah maju bergandengan tangan melakukan perubahan bagi pembangunan daerah serta membangun ekonomi yang kuat dan perkeadilan," ungkap Bupati.
Bupati menjelaskan motto Hari Jadi Kabupaten Kotabaru tahun ini memiliki makna semangat dalam membangun daerah Kabupaten Kotabaru sebagai peyangga IKN.
"Membangun Dengan Amanah Jaya Bersama Umat sebuah tema yang mengandung semangat dan motivasi semangat membangun dan memperindah kota, sehingga pelosok desa serta semangat untuk membawa bumi saijaan menjadi daerah yang maju disemua sektor sebagai daerah penyanggah ibu kota negara (IKN) yang baru," jelas Bupati.
Bupati ingin terus memajukan pembangunan Kabupaten Kotabaru.
"Pembangunan yang kita capai sekarang harus terus kita tingkatkan, tidak hanya pembangunan fisik tetapi juga non fisik. Banyak potensi dan peluang yang harus dikejar," kata Bupati Kotabaru.
Puncak perayaan Hari Jadi Kabupaten Kotabaru 2023 ini dihadiri Wakil Ketua dan Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kotabaru periode sebelumnya, Ketua DPRD Kotabaru, Sekretaris Daerah Kotabaru, Forkopimda Kotabaru dan seluruh SKPD, Camat Lingkup Kabupaten Kotabaru, tokoh agama dan masyarakat Bumi Saijaan.
(*/Ril/IWAN)
0 Response to "Puncak Perayaan Harjad ke-73 Kotabaru Dihibur Babang Tamvan"
Posting Komentar