DWP Unit Dinsos Tanbu Bantu Lansia di Desa Beringin

(Foto: MC Tanbu)

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melaksanakan kunjungan bhakti sosial, Jumat (04/08/2023).

Ketua DWP Unit Dinas Sosial Tanbu, Syamsiah, mengatakan kunjungan ini untuk membantu warga kurang mampu.

“Kali ini, sasaranya adalah lansia dengan gangguan penglihatan yang ada di Desa Beringin Kecamatan Kusan Tengah.,” katanya. 

dwp unit dinas sosial

Kegiatan, katanya, tindak lanjut dari arahan Ketua DWP Tanbu Hj Hasnah Mashude Ambo Sakka.

"Bantuan  yang diserahkan berupa bahan pokok yang dapat digunakan untuk keperluan sehari-hari," ujarnya.

Syamsiah berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban warga kurang mampu.

“Insya Allah kegiatan seperti ini akan rutin dilakSanakan DWP Unit Dinsos Tanbu,” pungkasnya. (Ddi)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "DWP Unit Dinsos Tanbu Bantu Lansia di Desa Beringin"

Posting Komentar