Mukhni Sepakat, Membuka Lahan Sawit Sisakan untuk Pertanian
![]() |
(Foto: Humas DPRD Kotabaru) |
Wakil Ketua I DPRD Kotabaru, H. Mukhni mengatakan bahwa dirinya merasa miris mengetahui lahan pertanian di Desa Pembelacanan, Kelumpang Selatan berkurang yang awalnya 50 hektar menjadi 20 hektar akibat ditanami sawit.
Hal itu diungkapkannya saat menghadiri acara panen padi sawah di sana, Rabu (09/08/2023).
"Saya ingin (lahan pertanian 50 hektar di Desa Pembelacanan) tetap bertahan," katanya.
Informasi yang didapatkannya bahwa panen tidak merata karena tidak ada hand traktor (pinjam).
"Saya yakin semua mendukung (pengadaan alat hand tractor)," ungkapnya.
Masalah inflasi, kata Mukhni, menjawab inflasi adalah pertanian.
Mukhni pun sepakat dengan Sekda bahwa apabila ada yang membuka lahan sawit, sisakan untuk lahan pertanian.
"Kita tidak saja butuh pertanian sebagai sumber makanan,kita perlu mensupport air. Makanya program APBD 2024 peran Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian lebih besar lagi," ungkapnya.
(IWAN)
0 Response to "Mukhni Sepakat, Membuka Lahan Sawit Sisakan untuk Pertanian"
Posting Komentar