DPRD Kotabaru: Laporan Akhir Pembahasan P-APBD 2023


DPRD Kabupaten Kotabaru menggelar Rapat Paripurna, Senin (04/09/2023).

Rapat Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Muklis dan didampingi Wakil Ketua I, H. Mukhni.AF dan Wakil Ketua II, Muhammad Arif dan dihadiri Sekda, H Said Akhmad itu bergaendakan laporan akhir proses pembahasan DPRD Kotabaru Raperda tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) tahun 2023.

Dalam laporan akhir pembahaan P-APBD tahun 2023 itu, Mukhni mewakili DPRD Kotabaru menyampakan beberapa catatan:

1. Mengapresiasi kerja keras Pemda dalam hal menyusun melaksanakan P-APBD 2023 dan penghargaan setinggi-tingginya atas capaian WTP delapan kali berturut-turut atas pengelolaan keuangan daerah tahun 2022 oleh BPK RI perwakilan Kalsel.

2. Apresiasi program kepariwisataan yang semakin meningkat, sehingga visi misi daerah bidang kepariwisataan tidak perlu lagi memberikan alokasi anggaran yang sangat besar. Diharapkan juga harus fokus pada lima titik destinasi wisata yang sudah menjadi RPJMD kita.

3. Mengaprsiasi upaya Pemda dalam mengembangkan sektor pariwisata melalui pembangunan infrastruktur pariwisata, serta kegiatan-kegiatan untuk memperkenalkan pariwisata Kotabaru seperti festival budaya saijaan 2023, jetski race dan exhibition Kotabaru 2023, serta festival gua lowo 2023.

4. Mengapresiasi Pemda yang akan melaksanakan PPPK bagi tenaga pendidik,  tenaga kesehatan, tenaga teknis tahun 2023  hal ini merupakan bentuk perhatian Pemkab Kotabaru khususnya non PNS yang bekerja di lingkungan Pemkab Kotabaru diharapkan ASN pengelola anggaran dapat menyaring tenaga yang berprestasi dan berdayasaing walaupun melalui jalur PPPK 

5...

(IWAN)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "DPRD Kotabaru: Laporan Akhir Pembahasan P-APBD 2023"

Posting Komentar