Ekspos; Masjid Husnul Khatimah akan Dibangun Tiga Lantai
![]() |
(Foto: Diskominfo) |
Pemerintah Kabupaten Kotabaru ekspos rencana rehab total Pembangunan Masjid Agung Husnul Khatimah di Ruang Rapat Bupati Kotabaru, Kamis (21/09/2023).
Masjid akan dibangun dengan 1 kubah dan 4 menara dan ada tempat khusus untuk kegiatan keagamaan yaitu balai nikah, kantor satu atap seperti Majelis Ulama Indonesia Kotabaru (MUI), Lembaga Tilawatil Quran Kotabaru (LPTQ), sekretariat masjid, TPA, ruang arsip, ruang rapat, dan ada tempat peristirahatan para peziarah.
"Ekspos ketiga ini menghadirkan para tokoh agama untuk meliat posisi desain kita yang betul betul dibangun sesuai dan mewah dan kalau boleh dibilang masjid yang di Kalimantan Selatan di Kotabaru lah yang mewah," ujar Bupati Kotabaru.
CV Navita Konsultan Perencanaan dalam paparan Masjid Agung Husnul Khatimah akan dibangun tiga lantai.
"Dibangun di lahan yang sudah ada, dengan bangun tiga lantai, dan mempunyai lift serta akan dibangun untuk kegiatan manasik haji," katanya.
(*)
0 Response to "Ekspos; Masjid Husnul Khatimah akan Dibangun Tiga Lantai"
Posting Komentar